PENYU
Penyu bergerak lambat di darat tetapi cepat dan gesit di dalam air. Hewan ini dapat seimbang antara memulai aktivitas petualangannya dan mempertahankan kecepatan yang sesuai.
DIMANA MEREKA DITEMUKAN
Penyu hidup di hampir setiap dasar laut di dunia, bersarang di pantai tropis dan sub-tropis. Mereka mengarungi laut, seringkali sampai ribuan kilometer, ulang-alik antara tempat mencari makan dan membuat sarang.
MENGAPA MEREKA PENTING
Penyu membantu menjaga rantai makanan laut agar tetap sehat. Penyu sisik memakan spons sehingga pertumbuhannya tidak menyaingi pertumbuhan karang yang membentuk terumbu. Penyu lain merumput di padang lamun, membuatnya tetap terpangkas rapi dan sehat. Penyu belimbing adalah predator utama ubur-ubur, yang memakan larva ikan. Penyu juga menjadi fokus kegiatan ekowisata di banyak negara, yang merupakan sumber pendapatan penting bagi masyarakat pesisir.
MENGAPA MEREKA TERANCAM OLEH PERDAGANGAN ILEGAL
Penyu laut diburu untuk diambil dagingnya, telurnya diperoleh secara tidak berkelanjutan, dan cangkangnya digunakan untuk membuat perhiasan dan kerajinan tradisional yang dijual kepada wisatawan. Dikaitkan dengan ancaman lain, perdagangan ilegal mengancam kelangsungan hidup beberapa populasi penyu.
Daftar CITES: Kesuluruhan 7 spesies penyu laut telah terdaftar dalam Apendiks CITES sejak awal Konvensi pada tahun 1975, dan telah dimasukkan dalam Apendiks CITES sejak tahun 1981. Perdagangan internasional komersial dalam spesimen dari spesies ini dilarang.
BAGAIMANA ANDA DAPAT MEMBANTU
Dukunglah organisasi yang bekerja untuk melindungi penyu dan menyediakan mata pencaharian bagi masyarakat lokal yang membantu melestarikan penyu di habitat alami mereka. Jika anda menyaksikan kejahatan, termasuk penjualan produk penyu ilegal, laporkan ke otoritas penegak hukum.
Karena bahaya alami yang mereka hadapi, hanya 1 dari 1.000 bayi penyu yang diperkirakan bertahan hidup hingga dewasa.